Berkomunitas Itu Menyenangkan
Meski tergolong makhluk yang tak terlalu suka berada di tengah hingar bingar, saya sebenarnya sangat menikmati terlibat di banyak komunitas.
Belum lama ini, saya bergabung dengan komunitas gokil yang bermarkas di Malang. Bloggerngalam, salah satu komunitas narablog yang sebenarnya sudah tidak asing bagi saya. Selain karena cukup banyak anggotanya yg sudah saya kenal di kehidupan nyata, beberapa kali saya juga sempat mengikuti kegiatan yang mereka gagas.
Tepat tanggal 29 Desember, hari ini, bloggerngalam tengah merayakan Harlah (hari kelahiran)nya yang ke-4. Selamat atas pencapaiannya selama ini, semoga ke depannya semakin …….. (silakan diisi sendiri ya).
Untuk menyambut peristiwa yang sakral ini, bloggerngalam mengadakan beberapa kegiatan yang sangat menarik:
1. Oblong Merah Muda (Obrolan Blogger Ngalam – Mengenang Sejarah Memajukan Budaya, yang terdiri dari dua kegiatan:
- Seminar dan Talkshow tentang Sejarah Budaya dan Blogging, pada tanggal 7 Januari 2012
- Jelajah Kota Malang, mengenal lebih dekat kota Malang, mengunjungi tempat-tempat yang memiliki nilai sejarah di Kota
Malang, pada tanggal 8 Januari 2012
2. Mengirimkan tulisan di blog dengan tema “aku dan bloggerngalam” yang harus terpublikasi tepat pada tanggal 29 Desember, seperti posting-posting blog ini
3. Acara menyambut tahun baru (babah, tak lebokno ae)
Karena satu dan lain hal, saya kemungkinan cuma bisa berpartisipasi (sebagai peserta bukan panitia!) di acara nomor 1 dan 2. Mungkin di lain kesempatan saya bisa ikut lebih aktif lagi.
Sekali lagi, selamat untuk Bloggerngalam.
Leave a Reply